Ingin Melakukan Donasi Pendidikan? Simak Cara Berikut
Donasi itu banyak sekali bentuknya,
salah satunya adalah donasi Pendidikan.
Donasi Pendidikan bisa anda lakukan dengan berbagai cara juga contohnya adalah
mengajar anak jalanan yang putus sekolah. Keberadaan anak jalanan di Indonesa masih menjadi persoalan sosial yang
perlu mendapat perhatian. Terlebih, anak-anak tersebut sangat rentan terhadap
tindak kejahatan, baik sebagai korban maupun pelaku. Banyak orang tertarik
melakukan upaya sosial dengan membantu para anak jalanan. Di antaranya dengan
mendirikan komunitas pengajar bagi anak jalanan serta memberikan peluang usaha
agar anak-anak bisa melakukan kegiatan positif.
Kesulitan ekonomi menjadi
faktor utama yang memaksa seseorang putus sekolah. Kondisi ini menarik simpati
banyak kalangan sehingga muncullah aktivitas sosial berupa komunitas-komunitas
pengajar untuk mengajar anak-anak yang putus sekolah tanpa bayaran.
Anda bisa terjun langsung menjadi
pengajar atau membuat taman baca kecil, tapi jika anda
tidak punya waktu anda bisa juga melakukan donasi Pendidikan melalui program
Unicef yaitu donasi berbasis online. Jika anda tidak terlalu percaya dengan
yayasan-yayasan online lainnya, Unicef bisa jadi pilihan anda karena Unicef
adalah sebuah Lembaga atau organisasi bentukan PBB (Perserikatan Bangsa Bangsa)
yang secara khusus ditugaskan untuk membantu dunia Pendidikan pada daerah di
negara berkembang, selain itu mereka juga bergerak untuk membantu anak-anak dan
juga wanita.
Caranya mudah saja untuk menjadi donatur yang melakukan donasi di
Unicef, selain itu disana juga ada dua pilihan donasi yang bisa anda lakukan
yaitu donasi satu kali dan donasi rutin. Yang perlu anda lakukan untuk
berdonasi adalah mengunjungi website unicef di www.supportunicefindonesia.org, kemudian
isi form berupa jumlah donasi (tersedia dalam jumlah seratus ribu rupiah hingga
tiga ratus lima puluh ribu rupiah), setelah itu isi nama, nomor ponsel, alamat
e-mail dan kemudian dilanjutkan pada halaman konfirmasi donasi. Disini akan ada
detil billing dan tanggal penagihan donasi ke kartu kredit anda. Donasi
rutin menggunakan sistem autodebet ke kartu kredit anda. Nah, jika anda yang
ingin melakukan donasi satu kali saja, bisa memilih donasi sekali yang bisa
dilakukan dengan pembayaran secara bank transfer, kartu kredit, internet
banking dan melalui convenience store.
Post a Comment