Software Payroll Solusi Tepat Menyelesaikan Masalah Administrasi Perusahaan
Menjadi seorang HR tidaklah mudah. Bila seorang karyawan hanya akan menyelesaikan masalah yang berhubungan dengan tanggung jawab kerjanya saja dan hanya fokus pada 1 pekerjaan maka lain halnya dengan HR. Mereka harus mampu mengatasi berbagai permasalahan karyawan yang akan berdampak pada perusahaan, salah satunya adalah masalah penggajian perusahaan. Oleh sebab itulah, saat ini software payroll bisa menjadi solusi paling tepat untuk membantu pekerjaan para HR menyelesaikan urusan penggajian. Salah satunya adalah LinovHR.
Fitur-Fitur Software Payroll
Software atau aplikasi payroll saat ini sudah sangat praktis digunakan dan memberikan banyak sekali manfaat. Misalnya saja seperti fitur-fitur yang ditawarkan software payroll LinovHR, beberapa fitur yang diberikan diantaranya:
Payroll transaction
Payroll transaction berhubungan langsung dengan proses pengolahan data untuk gaji karyawan perusahaan serta tunjangan lainnya. Secara detail, software akan membantu dengan cepat dan otomatis. Penggunaan software juga akan sangat memudahkan para HR untuk melihat report list gaji semua karyawan.
Loan request
Loan request merupakan salah satu fitur yang bisa dimanfaatkan oleh seorang HR mengatur urusan permintaan pinjaman dari para karyawan. Loan request ini nantinya akan diintegrasikan langsung dengan payroll para karyawan. Para HR akan lebih mudah mengatur ini karena perhitungannya tidak dilakukan secara manual namun secara praktis menggunakan software.
Pembuatan slip gaji atau salary slip
Pembuatan slip gaji juga kerap kali menjadi masalah bagi beberapa perusahaan. Banyaknya karyawan membuat perusahaan sedikit merasa kerepotan. Namun, dengan payroll berbentuk software dengan mudah perusahaan bisa langsung membuat dan melihat slip gaji seluruh karyawan perusahaan.
Payroll report
Fitur payroll report juga sangat bermanfaat untuk perusahaan terutama HR dalam penyelesaian pekerjaannya. Payroll report akan memperlihatkan kalkulasi paryroll setiap periodenya, dengan detail dan sangat jelas. Dengan fitur ini juga perusahaan dapat melihat bagaimana laporan bank transfer yang rutin dilakukan selama proses penggajian, bagaimana laporan slip gaji para karyawan perusahaan serta bagaimana loan payment yang kerap kali diajukan karyawan.
Jamsostek report
Selain masalah penggajian, payroll juga bisa memudahkan perusahaan untuk melihat laporan BPJS atau jamsostek ketenagakerjaan. Misalnya saja seperti formulir rincian, perubahan upah dan yang lainnya.
Tax report
Tax report atau urusan perpajakan merupakan hal yang sama sekali tidak dapat dipisahkan dengan payroll. Penggunaan payroll software secara praktis akan membantu proses service perusahaan dalam menyelesaikan masalah pajak. Misalnya dalam pengisian SPT masa, pengisian formulir 1721-A1. Perusahaan juga bisa melihat dengan jelas bagaimana tax payment listing serta ESPT perusahaan dengan sangat mudah.
Melalui fitur tersebut, LinovHR dapat dengan mudah membantu pekerjaan tim HR di suatu perusahaan. Kunjungi website kami untuk informasi lebih lengkap.
Post a Comment