Koperasi Simpan Pinjam untuk Modal Usaha
Badan hukum yang
dikenal memiliki manfaat besar bagi masyarakat di Indonesia adalah koperasi.
Dibandingkan badan hukum lain, koperasi lebih terlihat dalam meningkatkan
kesejahteraan anggotanya. Salah satu jenis koperasi yang populer adalah
koperasi simpan pinjam. Secara garis besar kegiatan dalam koperasi tersebut
adalah menghimpun dan menyalurkan dana dari anggotanya untuk membantu sesama
anggota.
Keunggulan Pracico sebagai Koperasi Simpan Pinjam
Dalam regulasi yang
mengatur koperasi, anggota koperasi bersifat sukarela dan terbuka dan dikelola
mandiri. Siapapun anggotanya, kewajiban dan hak yang dimiliki sama dan setara.
Apabila terdapat anggota yang membutuhkan dana untuk membuka usaha, maka dia
berhak untuk mendapatkan pinjaman dari koperasi tersebut. Salah satu koperasi
simpan pinjam yang perlu Anda kenal adalah Pracico. Pracico tidak hanya sekadar
menyediakan produk pinjaman untuk modal usaha tetapi juga pelayanan yang sangat
menguntungkan anggotanya. Keuntungan lain yang dapat dirasakan oleh anggota
koperasi Pracico saat meminjam dana untuk modal usaha antara lain.
1.
Mengedapankan keadilan
Pracico memberikan pelayanan yang
optimal kepada para anggotanya. Pracico menerapkan prinsip mengedepankan
keadilan. Tidak ada anggota yang diperlakukan berbeda sehingga semua anggota
akan mendapatkan kewajiban dan hak yang sama. Dengan mengedepankan prinsip
keadilan, para anggota koperasi akan merasa nyaman dengan layanan yang
diberikan selama proses di koperasi.
2.
Berorientasi solusi
Segala permasalahan yang dimiliki
anggota koperasi akan dibantu oleh pengurus koperasi simpan pinjam Pracico.
Contoh masalahnya adalah anggota yang membutuhkan dana pinjaman untuk modal
usaha. Pracico akan membantu segala proses yang diperlukan untuk memberikan
dana pinjaman. Selain itu, Pracico juga akan membantu mengatur strategi yang
diperlukan dalam mengembangkan usaha dan mengembalikan modal usaha tersebut.
3.
Melindungi konsumen
Konsumen yang dimaksud adalah anggota
koperasi Pracico yang aktif. Perlindungan konsumen merupakan perangkat hukum
yang bertujuan memenuhi hak konsumen setelah kewajibannya terpenuhi. Dalam hal
ini, pemenuhan hak anggota koperasi dilakukan dengan memberikan layanan yang
optimal dan membantu segala permasalahan yang dialami anggota koperasi
khususnya terkait proses dalam koperasi.
4.
Persyaratan dokumen tidak rumit
Mengajukan dana kepada koperasi simpan
pinjam membutuhkan beberapa dokumen yang harus dipenuhi. Dokumen persyaratan
yang diperlukan tidak rumit dan dapat dikumpulkan dengan cepat. Keuntungan ini
sangat diperlukan untuk anggota koperasi yang membutuhkan modal usaha dengan
cepat. Dokumen persyaratan yang dibutuhkan antara lain sertifikat seperti
Sertifikat Hak Milik atau Sertifikat Hak Guna Bangunan, Izin Mendirikan
Bangunan, PBB terakhir serta bukti pembayarannya, Nomor Pokok Wajib Pajak,
Kartu Keluarga, akta nikah, dan buku tabungan. Akta nikah dapat diganti dengan
akta cerai, akta kematian, atau gono gini, sedangkan buku tabungan dapat
diganti dengan rekening koran. Persyaratan tersebut cukup mudah karena umum
dimiliki oleh setiap orang.
5.
Menyediakan dana secara cepat
Proses pencarian dana yang cepat sangat
bermanfaat bagi anggota koperasi yang ingin segera memiliki modal usaha.
Semakin cepat modal usaha yang didapatkan, semakin cepat usaha dapat
dijalankan. Keuntungan ini akan diperoleh apabila menggunakan produk pinjaman
yang disediakan oleh Pracico. Pencairan dana dapat diproses dengan cepat
apabila persyaratan dokumen yang diperlukan telah disediakan dengan lengkap.
Koperasi simpan pinjam telah menjadi badan
hukum yang memiliki manfaat sangat besar di kalangan masyarakat. Pracico juga
menghadirkan koperasi dengan produk simpan pinjam dengan tujuan yang sama.
Untuk mengenal lebih jauh mengenai koperasi Pracico, sila mengunjungi situs pracico.com.
Post a Comment