Apa itu SEVA? Layanan Konsultasi Jual Beli Mobil Impian Sesuai Kemampuan Finansial
Jual beli mobil baru kini semakin marak dilakukan melalui platform digital. Sebab, SEVA hadir dengan proses yang lebih mudah dan nyaman untuk menentukan jenis kendaraan, melakukan test drive, negosiasi harga, serta memilih pembayaran. Website yang diluncurkan untuk menjawab kebutuhan konsumen di bidang otomotif ini sangat cocok dipilih generasi milenial untuk menemukan produk mobil unggulan. Namun, apa saja kelebihan SEVA itu?
Apa itu SEVA?
SEVA adalah situs jual beli mobil online termudah dan terpercaya yang diluncurkan oleh PT Astra Finansial. Dimana situs ini sangat membantu Anda dalam memilih mobil baru dan bekas. Melalui website ini, Anda akan menemukan berbagai merk mobil ternama dengan harga yang bervariasi dan informasi yang lengkap memudahkan Anda membeli mobil berkualitas.
SEVA sebagai tempat jual beli mobil online terbaik bisa Anda manfaatkan hanya dalam genggaman, jadi tidak perlu lagi berkunjung langsung ke dealer. Tentunya, hal ini sangat menghemat waktu dan tenaga Anda.
Selain bisa menjual mobil dengan sangat praktis dan cepat, di situs ini Anda juga bisa membeli sejumlah produk mobil baru dan bekas. Berbagai produk otomotif yang ditawarkan Astra Group seperti, BMW, Toyota, Peugeot, Isuzu, Suzuki, hingga Daihatsu.
Tak hanya itu, platform ini juga menyediakan fasilitas seperti tukar tambah kendaraan, booking service, pembelian suku cadang, dan jasa konsultasi keuangan. Memiliki fitur-fitur canggih mulai dari test drive hingga car recommendation untuk membantu kalkulasi biaya, diharapkan masyarakat dapat membeli mobil impian sesuai finansial yang dimiliki.
Jual Beli Mobil di Seva, Nikmati Beragam Layanannya
Kemudahan dan kecepatan dalam transaksi jual beli mobil akan Anda rasakan dengan menggunakan aplikasi SEVA. Dijamin, Anda pasti dimanjakan dengan beragam pelayanan yang ramah dan informasi terbaru seputar kendaraan otomotif. Nah, berikut ini layanan yang disediakan SEVA.
1. Harga Mobil Dapat Dikonsultasikan
Jika Anda ingin memiliki mobil baru, pasti tidak membutuhkan uang yang sedikit. Maka dari itu, SEVA menjadi pilihan terbaik untuk mendapatkan mobil dengan harga yang bisa dikonsultasikan sesuai kondisi keuangan. Sehingga, Anda bisa memperoleh kendaraan berkualitas, namun dengan harga yang tetap terjangkau.
2. Dilengkapi Fitur Inspeksi
SEVA menjadi situs otomotif paling populer karena menyediakan layanan inspeksi yang memudahkan Anda mencari mobil impian tanpa perlu datang ke dealer. Cukup dengan mengisi formulir yang disediakan. Kemudian tim SEVA akan mencarikan rekomendasi mobil sesuai dengan tipe merk dan bujet dalam waktu maksimal sehari jam kerja.
3. Memiliki Fitur Pilihan Expert
Pembelian mobil melalui aplikasi SEVA bisa cepat terwujud dengan adanya fitur Pilihan Expert ini. Terlebih, jika Anda sedang mencari mobil bekas, fitur ini sangat direkomendasikan untuk mendapatkan mobil yang benar-benar berkualitas. Baik dari sisi eksterior, interior, warna, dan keaslian dokumennya.
4. Memiliki Fitur Instant Approval
Dengan fitur Instant Approval akan sangat membantu konsumen mendapatkan layanan konsultasi finansial dengan persetujuan kredit instan. Melalui fitur ini, SEVA akan mencarikan mobil sesuai harga yang Anda inginkan. Sehingga, calon pembeli cukup mengupload foto KTP dan persyaratan dokumen untuk menyetujui pinjaman.
5. Fitur yang Memudahkan Pembelian Kredit
Bekerja sama dengan Astra Finansial, SEVA telah memiliki sekitar 100 kantor cabang di seluruh Indonesia. Jika Anda belum mampu beli secara tunai, SEVA juga telah menyediakan sistem pembayaran kredit dengan banyak fitur unggulan. Melalui fitur load calculator ini, konsumen diharapkan dapat memperkirakan pilihan angsuran sesuai finansialnya.
Itulah beberapa informasi terkait SEVA sebagai layanan konsultasi jual beli mobil idaman yang dapat disesuaikan finansial. Nah, jika Anda sedang mencari-cari mobil baru, cocok banget untuk kunjungi situs Seva.id sekarang juga. Tinggal klik produk mobil yang diinginkan dan SEVA akan otomatis menyajikan berbagai mobil dengan fitur dan spesifikasi terbaik.
Post a Comment