Pilihan Sepatu Heels untuk Wisuda yang Elegan dan Manis

Heels Wanita


Semua wanita tentunya ingin tampil memukau di hari istimewa wisuda agar menarik perhatian banyak orang. Untuk itu, anda perlu memperhatikan setiap detail fashion item yang hendak digunakan. Salah satunya yakni sepatu heels yang sesuai dengan gaya outfit kebaya. Selain itu, penting juga untuk memilih heels yang tidak membuat kaki capek.

Dengan begitu, anda akan tampil lebih percaya diri dan nyaman nantinya. Ada beragam pilihan heels yang hadir dengan karakteristik berbeda. Mulai dari ukuran, warna hingga model memberikan kesan tersendiri pada tampilan. Untuk memudahkan anda, inilah rekomendasi heels wanita yang elegan dan manis untuk dipakai di acara wisuda.

Rekomendasi Heels untuk Acara Wisuda

1. Strap Ankle Heels

Pilihan sepatu hak pertama yakni strap ankle heels yang memiliki pengait pada bagian mata kaki agar sepatu tetap statis di kaki pengguna. Model ini cukup sederhana tetapi membuat penampilan semakin manis. Anda bisa memilih heels yang tinggi agar kaki tampak lebih jenjang. Kemudian, anda dapat memadukannya dengan kebaya batik tanpa lengan dan rok lilit.

2. Mules Heels

Mules heels ialah sepatu slip on yang dipakai dengan menyelipkan kaki. Sepatu ini menjadi favorit para wanita karena penggunaannya yang praktis. Anda dapat memilih mules warna hitam dengan sentuhan mutiara di atasnya. Kebaya brokat dan songket magenta cocok dipadukan dengan sepatu ini.

3. Slingback Heels

Ingin tampilan casual dan dressy sekaligus? Slingback heels jawabannya. Sentuhan mutiara atau permata memberikan aksen mewah dan glamor. Heels ini juga tidak kalah mudah dan praktis digunakan karena anda hanya perlu memasukkan kaki pada sepatu untuk memakainya. Tali pada engkel kakinya tidak perlu disesuaikan lagi karena ukurannya sudah pas di kaki. Kebaya brokat hitam membuat penampilan terkesan retro.

4. Kitten Heels

Bagi anda yang hendak memakai kebaya modern di acara wisuda dan bingung memilih sepatu heels, kitten heels berwarna pastel solusinya. Disebut kitten heels karena tinggi haknya yang rendah dan kecil sekitar 2,5-5 cm. Bisa dibilang bahwa sepatu ini cocok dipakai bagi anda yang tidak ingin menggunakan heels yang terlalu tinggi.

5. Wedges

Cari heels yang membuat kaki lebih jenjang dan badan lebih tinggi? Wedges cocok dipadukan dengan pilihan kebaya anda. Terlebih lagi, kebaya payet dan jahit press body. Sepatu ini dilengkapi hak tebal merata pada bagian bawah engkelnya. Maka dari itu, stabilitasnya lebih bagus dan nyaman daripada hak tipis. Model wedges yang bisa dijadikan pertimbangan yakni warna hitam dengan aksen nude dan tali strap.

Demikian penjelasan mengenai rekomendasi pilihan sepatu heels yang membuat tampilan kebaya semakin memukau di acara wisuda. Berbagai macam sepatu heels hadir dengan ukuran, aksesoris, model dan warna sehingga memiliki ciri khas tersendiri. Anda bisa menyelesaikannya dengan kebaya yang hendak dipakai dan kenyamanan.


Tidak ada komentar

Silahkan Berkomentar :)